Jumat, 30 Desember 2011

FD2



Fuadina islamy
4423116724
Usaha jasa Pariwisata (2011)
“Pengantar periwisata”

Definisi pariwisata adalah suatu proses kepergian sementara dari seseorang atau lebih menuju tempat lain di luar tempat tinggalnya. Dorongan kepergiannya adalah karena berbagai kepentingan, baik karena kepentingan ekonomi, sosial, kebudayaan, politik, agama, kesehatan, maupun kepentingan lain seperti karena sekedar ingin tahu, menambah pengalaman ataupun untuk belajar.
Istilah pariwisata erat dengan pengertian perjalanan wisata, yaitu sebagai suatu perubahan tempat tinggal sementara seseorang di luar tempat tinggalnya karena suatu alasan dan bukan untuk melakukan kegiatan yang menghasilkan  upah. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa perjalanan wisata merupakan suatu  perjalanan  yang dilakukan oleh seseorang atau lebih dengan tujuan antara lain untuk mendapatkan kenikmatan dan memenuhi hasrat ingin mengetahui sesuatu . dapat juga karena kepentingan yang berhubungan dengan kegiatan olah raga untuk kesehatan, konvensi, keagamaan, dan keperluan usaha lainnya.
Faktor yang paling penting dan domminan dalam industri pariwwisata adalah faktor manusia. Contoh yang paling mudah ialah keindahan alam. Misalnya pantai yang berpanorama indah, tanpa dibenahi, ditata dan dirias oleh manusia dengan sentuhan aneka macam fasilitas dan sarana akhirnya hanya merupakan onggokan tanah sebagai pembatas antara lautan dan daratan. Proses dari keindahan alam dan diubah menjadi suatu objek wisata diperlukan unsur yang terlibat didalamnya.
Salah satu Jenis Pariwisata yang saya bahas ialah Wisata Bahari.. Jenis wisata ini banyak dikaitkan dengan kegiatan olah raga di air, seperti danau, pantai, teluk, atau laut. Seperti memancing , berlayar, menyelam sambil melakukan pemotretan kompetisi berselancar, balapan mendayung, melihat-lihat  taman laut dengan pemandangan indah dibawah laut. Wisata bahari sangat erat kaitannya dengan tanah air dimana banyak memiliki laut, pantai, samudra, dan pulau. Tidak keliru apabila ada yang memberi julukan indonsia sebagai “ Surga Wisata bahari ”. Keindahan alamnya dengan beragam keindahan biota lau tyang tersebar di sekitar 17.500 pulau memang sangat memesona wisatawan baik domestik maupun macanegara. Pantai yang terbentang sepanjang 81.000 kilometer. Dibawah lautnya terbentang seluas 22,4 juta kilometer persegi(km), terdapat hamparan terumbu karang seluas 75.000km. tidak kurang dari 950 species terumbu karang yang hidup disana.
Tidak usah jauh – jauh untuk melihat wisata Bahari dari UNJ. Saya sebut saja Kepulauan seribu. Selain memang terdiri dari banyak pulau yang menarik untuk dikunjungi, kepulauan ini cukup mudah di akses dengan biaya terjangkau.
                Ada banyak sekali alasan orang untuk berkunjung kesana. Ada yang mau snorkeling, mancing, diving, atau sekedar berjemur di pinggir pantai. Oh iya, bagi yang suka sama sejarah. Bisa berkunjung ke pulau bidadari, pulau onrust, pulau kelor, pulau cipir, dan pulau edam yang berjarak 40-45 menit dari muara angke. Disana banyak peninggalan sejarah. Antara lain Musium Arkeologi, batu menhir, kuburan belanda sisa-sisa zaman belanda/Jepang. Benteng peninggalan Jepang yang megah dan tidak ketinggalan mencusuar yang menyeramkan tapi keren. Namun untuk menuju pulau – pulau khusus ini kita harus menguru surat izin masuk dari pihak berwenang dan mnyewa kapal khusus, tidak bisa menggunakan kapal umum atau kapal ojek.
                Nah, untuk para pelancong yang mau berlibur dan berekreasi dengan fasilitas yang nyaman. Pilih saja Pulau bidadari, Pulau anyer, dan Pulau Putri. Disana kita bisa melakukan jet sky, snorkeling dan diving. Bagi yang suka konservasi, pilih saja Pulau Pramuka, Pulau Rambut, Pulau burung karena terdapat pengangkaran hiu, kura-kura, dan elang laut. Kalau yang suka kemping pasti lebih memilih Pulau Semak daun, Pulau Bira, Pulau Tongkeng, Pulau Air. Selain memiliki banyak spot untuk kemping, Pulai ini menarik untuk dijelajahi. Tapi harus minta izin dulu sebelum berkemah.
                Itu hanya satu dari sekian banyak pulau tercantik di Indonesia yang saya share.  Sebelum ketempat yang lebih jauh, lebih baik kita wisata ke tempat terdekat dulu. Jangan lupa beli oleh-oleh untuk kenang-kenangan. Oh iya, pesan saya kita jangan buang sampah sembarangan contohnya ke laut. Kan sayang Ancol jadi kotor karena masyarakat yang berekreasi kesana tidak sadar lingungan.
Sekian tugas yang diberikan oleh Pak Nino.  J


Daftar pustaka
Suwarto, gamal. 1997. Dasar Dasar Pariwisata. Yogyakarta: Penerbit Andi Yogyakarta.
Caniago, Deedee. 2011. FLASHPACKING KELILING INDONESIA. Jakarta : PT Gramedia Pustaka utama.
Sugiarto & sulartiningrum. 1996. Pengantar Akomodasi dan restoran. Jakarta: PT Gramedia Pustaka utama.
isen-mulang.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar